Jelang Berbuka Kapolsek Kedung Waringin Bagi-Bagi Takjil ke Pengguna jalan dan warga

0

Penahitam.com // Kabupaten Bekasi – Kembali, Masih dalam suasana Ramadhan dan dalam rangka menyambut Hari Raya Idhul Fitri 1446 H/ 2025, Kapolsek Kedung Waringin Polres Metro bekasi AKP Aliyani SH bersama wakapolsek Iptu anwar Shodiq dan jajarannya melaksanakan bagi bagi Takjil di Jalan Raya pasar Bojong Depan Mako Polsek Kedung Waringin, kecamatan Kedung Waringin kabupaten Bekasi. Sabtu (22/3/2025). 17:00 WIB

Kegiatan bagi bagi takjil ini merupakan bentuk perhatian dan kepedulian kepada saudara-saudara umat Muslim yang menjalankan ibadah puasa. Semoga ini dapat membawa keberkahan dan kebersamaan bagi kita semua.

Polsek Kedung Waringin Sudah menyiapkan 100 bungkus untuk diberikan secara langsung kepada Para pengguna jalan dan masyarakat sekitar yang melintas di Jalan raya pasar Bojong sebagai wujud kepedulian dan berbagi antar sesama menjelang waktu berbuka puasa. Bagi-Bagi Takjil di mulai pukul 17:00 WIB hingga pukul 17:45 Jelang berbuka puasa.

Kapolsek Kedung Waringin menyampaikan, “Kegiatan ini merupakan wujud nyata kepedulian Polri terhadap masyarakat, khususnya di bulan Ramadhan. Semoga dengan berbagi takjil ini, kita semua dapat merasakan kebersamaan dan semangat Ramadan yang penuh berkah.”

Salah satu pengguna jalan yang merupakan warga sekitar yang menerima takjil merasa senang dan berterima kasih atas perhatian yang diberikan oleh Polsek Kedung Waringin Mereka mengaku terbantu dengan adanya pembagian takjil yang dapat meringankan persiapan berbuka puasa.

Kegiatan ini tidak hanya memperkuat hubungan antara polisi dan masyarakat, tetapi juga menjadi sarana untuk meningkatkan rasa kebersamaan dan kepedulian sosial di bulan Ramadhan. Polsek Kedung Waringin Polres Metro bekasi berkomitmen untuk terus melaksanakan kegiatan positif yang mendukung kenyamanan dan kesejahteraan masyarakat.

(Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *