Patroli Skala Besar Jelang Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia

0

Penahitam.com // Kabupaten Bekasi – Kapolsek Cibarusah AKP Yendrizen bersama Danramil Cibarusah Kapt Inf Iswandi, pimpin kegiatan patroli skala besar yang digelar di wilayah Cibarusah menjelang pelantikan Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia. Cibarusah, Kab Bekasi, Minggu (20/10/24)

“Kami bersama pak Danramil yang meminpin langsung 42 personil gabungan untuk melaksanakan kegiatan patroli skala besar, menjelang pelantikan Presiden dan wakil Presiden Republik Indonesia, esok,” ujar Yendrizen

Kegiatan patroli skala besar melibatkan personel gabungan dari TNI, Polri, Satpol PP, dan Pokdarkamtibmas, dengan menggunakan tiga unit kendaraan dinas mobil serta sembilan kendaraan motor, sebagai penunjang kegiatan.

“Sebagai penunjang sarana kegiatan kami gunakan tiga unit mobil dan sembilan motor dinas,” kata Yendrizen

Patroli ini bertujuan untuk memastikan situasi keamanan dan ketertiban di wilayah Cibarusah tetap kondusif, menjelang momen penting pelantikan Presiden dan Wakil Presiden. Para personel menyusuri sejumlah titik strategis untuk menjaga kamtibmas dan memberikan rasa aman kepada masyarakat.

“Patroli skala besar ini merupakan langkah preventif yang kami lakukan bersama instansi terkait untuk memastikan wilayah Cibarusah tetap aman dan kondusif menjelang pelantikan Presiden dan Wakil Presiden. Sinergitas antar instansi ini sangat penting guna menciptakan rasa aman bagi masyarakat serta mencegah potensi gangguan keamanan. Kami ingin memastikan situasi di wilayah ini terkendali sehingga masyarakat dapat menjalani aktivitas dengan nyaman.” Pungkasnya Yendrizen

Dengan pelaksanaan patroli ini, aparat keamanan berharap dapat memberikan rasa aman masyarakat serta mendukung kelancaran proses pelantikan yang menjadi moment penting sejarah Indonesia.

(Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *