Polsek Kedung Waringin Gelar Ngopi Kamtibmas di Perumahan Kedung Waringin

0

Penahitam.com // Kabupaten Bekasi – Polsek Kedung Waringin Polres Metro Bekasi, mengadakan kegiatan Ngopi Kamtibmas bertempat di Perumahan Kedung Waringin blok A Rt 21/006 desa Kedung Waringin kecamatan Kedung Waringin kabupaten Bekasi. Sabtu malam (08/2/2025).

Kapolsek Kedung Waringin AKP Aliyani SH di dampingi Kanit Binmas Ipda Asep, Ps Kasie Propam Aiptu Januar muktarom dan Pak Bhabin Ganteng Bripka Surono (Bhabinkamtibmas desa Kedung Waringin)

Kegiatan Ngopi Kamtibmas yang berlangsung, di hadiri ; Usup (ketua RW 006), Sudira (Ketua RT 021), Asep (Ketua keamanan perumahan Kedung Waringin), Roni (Ketua paguyuban perumahan Kedung Waringin), serta sejumlah tokoh masyarakat dan warga setempat.

Dalam sambutannya, Kapolsek AKP Aliyani SH memperkenalkan diri dengan menyampaikan Sekilas profil pribadi dan perjalanan kariernya sebelum menjabat sebagai Kapolsek Kedung Waringin Polres Metro Bekasi,

AKP Aliyani SH secara masif gencar menyampaikan informasi tentang bahaya dan kerugian yang mungkin dialami oleh para remaja yang terlibat dalam tawuran. Mereka menekankan bahwa kegiatan semacam itu tidak hanya dapat berujung pada kerugian fisik, tetapi juga bisa mengakibatkan korban jiwa. Hindari penyalah gunaan Narkoba (Obat obatan terlarang ). Hindari pinjaman online dan mengaktifkan kembali pos satkamling nya.

Pada kesempatan itu, ia juga memberikan pesan-pesan, edukasi terkait keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas). “Kami mengingatkan bapak-bapak untuk berhati-hati terhadap modus kejahatan yang menggunakan media sosial. Terlebih, menjelang bulan suci Ramadhan dan memasuki Hari raya idul Fitri, pelaku kejahatan sering memanfaatkan momen-momen seperti ini,” tegasnya.

Kapolsek Kedung Waringin Polres Metro Bekasi, AKP Aliyani S.H, juga memberikan apresiasi kepada anggota Bhabinkamtibmasnya yang secara rutin menyampaikan pesan kamtibmas kepada masyarakat. Langkah ini diharapkan dapat membantu dalam meningkatkan kesadaran dan pengawasan terhadap anak remaja, sehingga dapat mencegah terjadinya kegiatan yang merugikan dan mengganggu ketertiban masyarakat. Dengan demikian, diharapkan bulan puasa dapat berjalan dengan aman dan tenteram bagi seluruh masyarakat Kedung Waringin.

Ketua Keamanan perumahan Kedung Waringin, Asep dalam sesi tanya jawab menyampaikan beberapa masalah kamtibmas di lingkungan Perumahan Kedung Waringin.Di antaranya,kasus pencurian kendaraan yang sempat terjadi d wilayah tersebut.

“kami sangat mengapresiasi pertanyaan dari warga, ini bukti nyata sinergi antara kepolisian dan masyarakat ” ungkap Aliyani SH

Kegiatan Ngopi Kamtibmas ini menjadi ajang mendekatkan kepolisian dengan warga, sekaligus meningkatkan kesadaran akan pentingnya keamanan, dan kesejahteraan di lingkungan sekitar dalam menjaga keamanan.

Warga perumahan Kedung Waringin menyambut baik acara ini dan berharap adanya langkah konkret untuk mengatasi isu-isu kamtibmas yang dihadapi.

(Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *