Satpolairud Polresta Banyuwangi Terjun Ke Lokasi Penemuan Kapal Misterius Di Pantai Parang Ireng



Banyuwangi, penahitam.com – Sebuah Kapal jenis kapal penangkap ikan tanpa ABK tiba-tiba ditemukan terdampar di tepi pantai parang ireng, masuk kawasan Taman Nasional Alas Purwo, Ke­camatan Tegaldlimo, Kabupaten Banyuwangi.

Kasatpolairud Polresta Banyuwangi Kompol Masyhur Ade., S.H, S.I.K, M.I.K membenarkan penemuan kapal tanpa awak bernama “KM Gunung Baru 1” yang tidak lagi berisikan crew kapal dan kondisi atas kapal yang sudah rusak tersebut.
“Benar mas, kita mendapatkan laporan dari Polsek Tegaldlimo terkait adanya kapal misterius yang terdampar di pantai parang ireng ini, lalu kita dari Satpolairud langsung terjun lokasi,” ujarnya, Rabu (01/02/2023).
“Setelah sampai lokasi, kita melakukan pengecekan kondisi kapal dan ternyata kondisi atas kapal sudah rusak, didalam kapal sudah tumbuh beberapa tirem, dan untuk mengamankan kapal dari kondisi ombak laut yg besar, akhirnya kapal di ikat bagian belakangnya dan ditalikan ke pohon di pinggir pantai,” tambah Masyhur Ade.
“Dari hasil pengecekan kapal misterius ini, Satpolairud Polresta Banyuwangi tetap berkoordinasi dengan instansi terkait yaitu taman Nasional Alas Purwo dan membuat laporan serta melaporkan kejadian ini kepada pimpinan untuk diambil langkah-langkah kebijakan lebih lanjut,” pungkas Kasatpolairud Masyhur Ade.
Pungkas 
(Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *