Waka Polsek Cikarang Timur Pimpin Operasi Kejahatan Jalanan, Sasar Titik Rawan pada Dini Hari

0

Waka Polsek Cikarang Timur Pimpin Operasi Kejahatan Jalanan, Sasar Titik Rawan pada Dini Hari

Penahitam.com // Cikarang Timur – Wakapolsek Cikarang Timur, AKP Mundirin, memimpin langsung pelaksanaan Operasi Kejahatan Jalanan (OKJ) pada Sabtu (15/11/2025) pukul 00.45 WIB. Kegiatan ini digelar secara stasioner di Jl. Raya Citarik, dengan fokus pemeriksaan kendaraan roda dua secara selektif.

Dalam operasi tersebut, petugas melakukan pengecekan barang bawaan, identitas pengendara, serta kelengkapan surat-surat kendaraan. Langkah ini dilakukan untuk mencegah berbagai tindak kriminal, seperti curat (pencurian dengan pemberatan), curas (pencurian dengan kekerasan), curanmor, hingga potensi gangguan keamanan lainnya.

Pada pukul 02.10 WIB, kegiatan dilanjutkan dengan Patroli KRYD (Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan) menyasar sejumlah titik rawan kejahatan di wilayah hukum Polsek Cikarang Timur. Rute patroli mencakup:Jalan Citarik – Tegal Danas, Sepanjang jalur Pantura, Hingga wilayah Kp. Kosambi, Desa Tanjungbaru, Kecamatan Cikarang Timur

AKP Mundirin menegaskan bahwa Polsek Cikarang Timur terus berkomitmen memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

“Kami memastikan hadirnya rasa aman bagi warga, sekaligus menekan angka kejahatan di wilayah Cikarang Timur,” ujarnya.

Dengan operasi dan patroli rutin yang ditingkatkan, jajaran Polsek Cikarang Timur berharap situasi kamtibmas tetap kondusif dan aktivitas masyarakat dapat berlangsung aman serta tertib.

(Jonta)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *