Bhabinkamtibmas Bojongmangu Ajak Warga Kp. Cisentul Tingkatkan Kewaspadaan Lingkungan

Penahitam.com // Kabupaten Bekasi – Pada Sabtu, 26 April 2025, pukul 11.00 WIB, Bhabinkamtibmas Desa Bojongmangu, Aiptu Fajar Priyono, melaksanakan kegiatan door to door system (DDS) dan silaturahmi bersama warga di Kampung Cisentul RT 006/002, Desa Bojongmangu, Kecamatan Bojongmangu, Kabupaten Bekasi.
Dalam kesempatan tersebut, Aiptu Fajar Priyono menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada warga, mengingatkan pentingnya menjaga keamanan lingkungan secara bersama-sama. Ia juga mengimbau masyarakat untuk lebih waspada terhadap potensi tindak kejahatan seperti pencurian kendaraan bermotor, pembobolan warung, hingga pencurian hewan ternak.
“Kami mengajak seluruh warga untuk meningkatkan kewaspadaan dan segera melaporkan kepada aparat setempat seperti RT, RW, Kepala Desa, atau Bhabinkamtibmas jika melihat orang asing atau aktivitas yang mencurigakan,” ujar Aiptu Fajar Priyono saat berdialog dengan warga.
Kegiatan ini disambut baik oleh masyarakat, yang merasa senang dengan kehadiran Bhabinkamtibmas di tengah-tengah mereka, serta merasa lebih aman dengan adanya arahan langsung mengenai langkah-langkah pencegahan tindak kriminal di lingkungan mereka.
Polsek Bojongmangu melalui Bhabinkamtibmas terus berkomitmen membangun sinergi dengan warga dalam menjaga situasi kamtibmas yang aman, nyaman, dan kondusif di wilayah hukum Kecamatan Bojongmangu.
(Red)