Polsek Serang Baru dan Cibarusah Gelar Patroli Preventif Gabungan di Wilayah Perbatasan
Polsek Serang Baru dan Cibarusah Gelar Patroli Preventif Gabungan di Wilayah Perbatasan
Penahitam.com // Kabupaten Bekasi – Untuk menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), Polsek Serang Baru dan Polsek Cibarusah, Polres Metro Bekasi, menggelar patroli preventif gabungan di wilayah perbatasan Kecamatan Serang Baru dan Kecamatan Cibarusah, Kabupaten Bekasi, Sabtu malam (17/1/2026).
Kegiatan patroli yang dimulai pukul 23.00 WIB tersebut melibatkan personel gabungan dari kedua polsek serta unsur potensi masyarakat. Patroli difokuskan di kawasan SPBU 34.17301 Jalan Raya KH Mamun Nawawi, Desa Sindangmulya Jaya, Kecamatan Cibarusah, yang dinilai sebagai titik perbatasan dan rawan terjadinya gangguan kamtibmas.
Patroli gabungan ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Cibarusah Kompol Widi Muldiyanto bersama Kapolsek Serang Baru AKP Hotma P. Sitompul, S.H., M.H. Sebanyak 40 personel Polri diterjunkan dalam kegiatan tersebut, didukung lima personel dari Kelompok Sadar Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Pokdar).
Dalam pelaksanaannya, petugas melakukan patroli mobile dan stasioner, pemantauan aktivitas masyarakat, serta dialog dengan warga dan pengguna jalan. Pemeriksaan juga dilakukan secara selektif terhadap kendaraan roda dua maupun roda empat guna mengantisipasi tindak kejahatan jalanan, peredaran narkoba, kepemilikan senjata tajam, serta potensi gangguan kamtibmas lainnya.
Kapolsek Cibarusah Kompol Widi Muldiyanto mengatakan patroli gabungan ini merupakan bentuk sinergi antarpolsek dalam menciptakan rasa aman, khususnya di wilayah perbatasan yang memiliki mobilitas masyarakat cukup tinggi pada malam hari.
“Wilayah perbatasan menjadi perhatian bersama karena rawan dimanfaatkan pelaku kejahatan. Dengan patroli gabungan ini, kami ingin memastikan situasi tetap aman dan kondusif,” ujarnya.
Sementara itu, Kapolsek Serang Baru AKP Hotma P. Sitompul menambahkan bahwa kehadiran polisi di lapangan juga bertujuan memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat serta mencegah niat dan kesempatan pelaku kejahatan.
“Upaya preventif akan terus kami tingkatkan, termasuk melibatkan unsur masyarakat agar tercipta kamtibmas yang berkelanjutan,” katanya.
Selama kegiatan berlangsung, situasi terpantau aman dan kondusif. Tidak ditemukan kejadian menonjol, dan patroli gabungan berakhir pada Minggu dini hari dengan hasil positif serta respons baik dari masyarakat.
(Jonta)
